Selasa, 13 Maret 2012

this is our universe

suatu hari semuanya akan terjadi
kejadian kebersamaan dimana semuanya terlibat
di atas tanah merah sempur kita berbaris lurus.... mengiringi angin yang berputar membawa pasirnya
berteduh di bawah warung pecel lele juga terinjak roda gerobak mi ayam... melawan alam dengan menantang hujan dan badai, menghentakan kaki di bumi pertiwi...
melawan kenyataan di atas harapan dan cinta... menentang matahari dari cerah sampai redup...
berteriak dengan penghayatan di bawah sinarnya bulan...

suatu hari kita pernah terjatuh dan menangis, dan kita merangkul yang lainnya
lari bersama mengejar mimpi dan matahari... bernyanyi juga tawa, meski ada lelah di balik tawa itu

melakukan gerakan dengan sempurna, dan berpencar demi satu tujuan membentuk lingkaran, the universe has no center, but in our universe we are the center....


memindahkan tumpukan ransel ke tempat yang lebih kering, menunggu semuanya datang sembari tertawa atau memakan kue cubit dan lumpia basah...
merangkul orang sakit dan kedinginan

kami membagi makan, bertukar sepatu, dan saling mengantarkan.
bersama menaik turunkan badan sambil mengeluh kesakitan... tapi tetap bersama
kami meluruskan saf untuk sebuah kesempurnaan
meski syair ini tak indah adanya... tapi kalian akan selalu indah



with MWACK... 

imam, PKCM 2010

2 komentar: